Foto Desain Kamar Mandi Minimalis

Konsep desain kamar mandi minimalis saat ini begitu populer diterapkan untuk rumah – rumah hunian modern. Pasalnya desain minimalis sangat ideal untuk diterapkan pada ruangan yang luasnya terbatas dan tetap mampu memberikan penampilan yang menarik. Namun faktanya bagi sebagian orang, mendekorasi interior kamar mandi minimalis bukanlah persoalan yang mudah, khususnya bagi orang – orang yang awam dengan desain interior.

Kamar mandi sendiri telah menjadi salah satu ruangan yang vital bagi setiap rumah. Ruangan ini juga adalah yang paling sering dikunjungi secara rutin. Oleh sebab itu, desain ruangan ini perlu dibuat semenarik mungkin agar tidak membosankan.
















Berikut ini adalah beberapa tips dan trik mendesain kamar mandi yang minimalis

Hitam Putih
Kamar mandi bernuansa hitam putih saat ini cukup populer untuk desain yang minimalis. Kamar mandi seperti ini terlihat menarik dan modern. Selain itu, jika Anda menerapkan konsep ini, Anda juga tidak akan kesulitan untuk menemukan perabot yang sesuai karena hampir semua perabot untuk kamar mandi tersedia dalam warna tersebut. Warna putih dapat diaplikasikan untuk warna dinding, langit – langit, bathtub, wastafel, keran, dan tirai. Sementara itu warna hitam dapat dijadikan sebagai garis untuk mempertegas keberadaan perabot – perabot di kamar mandi. Selain itu, warna hitam juga cocok untuk keramik lantai kamar mandi

Serba Putih
Selain hitam putih, kamar mandi dengan nuansa serba putih juga banyak diminati oleh para pemilik rumah. Pasalnya kamar mandi ini menawarkan kesan yang bersih dan minimal. Untuk mengaplikasikannya pilihlah perabot serba putih mulai dari bathtub, tirai, dinding keramik dan unsur – unsur lainnya. Selain memberikan kesan yang bersih, bentuk kamar mandi minimalis juga terlihat lebih berkelas atau mewah

Demikian beberapa tips merancang kamar mandi minimalis. Dalam memilih perabot dan furniture untuk kamar mandi, jangan lupa untuk menyesuaikannya dengan ukuran kamar mandi minimalis di rumah Anda sehingga kamar mandi tidak terlalu sempit karena harus menampung banyak perabot